Cara menghilangkan Kapalan pada kulit



Cara menghilangkan Kapalan pada kulit. Kapalan (Callus) merupakan lapisan kulit tebal yang mengeras akibat dari gesekan secara terus menerus pada kulit atau tekanan secara terus menerus pada kulit. Kapalan sebenarnya adalah upaya kulit untuk melindungi diri, namun bila kapalan muncul maka kulit pun akan menjadi kasar dan kita pun akan menjadi kurang nyaman. Kapalan sebenarnya bisa dicegah, namun bila sudah terlanjur tumbuh pada kulit anda, berikut ini saya punya Cara menghilangkan Kapalan pada kulit :
Sebelum saya menjelaskan Cara menghilangkan Kapalan pada kulit, berikut ini bahan yang perlu anda siapkan :
  1. Air Panas
  2. Sabun cair
  3. Batu Apung
  4. Asam salisilat ringan atau bisa juga dengan Krim Pelembab, terutama yang mengandung salicylic acid (asam salisilat)
Cara menghilangkan Kapalan pada kulit :
  1. Tuangkan Air panas (jangan terlalu panas) dan kasih sabun cair secukupnya
  2. Rendam bagian kulit yang akan di hilangkan kapalannya kedalam air tersebut selama 15 menit, setelah itu lalu keringkan
  3. Setelah bagian kulit yang bermasalah tadi kering, Ambil batu apung yang telah disiapkan tadi dan gosok perlahan lahan bagian kulit yang bermasalah selama 5 menit, lalu bersihkan
  4. Oleskan Asam salisilat ringan atau krim pelembab pada bagian kulit yang bermasalah saja dan diamkan selama beberapa menit
  5. Ulangi langkah 1 sampai dengan 5 setiap hari sampai kapalan menghilang.
Mudah bukan cara menghilangkan kapalan pada kulit? Selamat mencoba yak!


Description: Cara menghilangkan Kapalan pada kulit
Rating: 4.5
Reviewed by: Wawan
On: 5:24 PM

2 comments

Apakah bisa menghilangkan kapalan dengan jeruk nipis??

Udah tebel banget nih dikaki , keseeellll !

TOP